Bahan-bahan

250 gr Dada ayam
100 gr Jamur kancing
2 piring Nasi putih
2 sdm Kecap Sedaap
1 sdm Saus tiram
1 sdm Minyak wijen
3 siung Bawang putih, haluskan
Secukupnya Lada, kecap asin dan kaldu jamur

Nasi Tim Ayam Jamur

Cara Memasak
  1. Potong ayam dadu, jamur dipotong tipis
  2. Tumis bawang putih sampai harum, masukkan daging ayam dan jamur aduk rata
  3. Beri Kecap Sedaap, lada, kecap asin, kaldu jamur, saus tiram dan minyak wijen aduk rata kembali
  4. Beri air sedikit, masak sampai mendidih, cicipi. Masak sampai air tinggal sedikit, masukkan dalam wadah mangkok nasi tim, sisihkan
  5. Bekas penggorengan tumisan ayam jangan dicuci, tambahkan air kira2 500 ml didihkan, masukkan nasi aduk-aduk masak sebentar
  6. Masukkan nasi ke dalam mangkok yang sudah ada ayam di dalamnya sambil ditekan Kukus selama 30 menit